November 3, 2015

7 Cara Membuat Diri Menarik

Share artikel ini

Membuat diri kita menarik sesuatu yang membanggakan terutama bagi orang yang mendekati kita. Namun bagaimana jika diri kita sering dianggap orang itu membosankan? Sebenarnya kita semua mampu menjadi orang yang menarik di mata orang banyak terutama di perusahaan. Kita bisa mengusahakannya dengan belajar lebih banyak ilmu.

Keahlian serta menambah pengalaman yang dapat kita bagikan kepada banyak orang. Dari situlah orang-orang akan melihat kita sebagai orang yang menarik.

Seperti apa sajakah cara supaya kita menjadi orang yang menarik? Simak beberapa cara yang kami dapatkan dari artikel Business Insider:

1. Pelajari keahlian baru

Salah satu cara untuk membuat orang-orang tertarik padamu adalah dengan membuat dirimu menjadi berguna dalam segala hal. Tak ada salahnya Anda coba untuk mempelajari berbagai jenis keahlian baru yang bahkan bukan bidangmu. Dengan begitu Anda bisa menjadi orang yang dapat diandalkan oleh teman-temanmu.

2. Selalu punya rasa ingin tahu

Memiliki rasa ingin tahu itu sesuatu yang membuat orang tertarik buat kita, dan ternyata rasa ingin tahu itu juga membuka peluang untuk menjadi orang yang menarik. Karena dengan rasa ingin tahu yang luas membantu kita untuk belajar suatu hal lebih banyak dan detail sehingga perspektif kita menjadi lebih luas.

3. Penyampaian dengan baik

Dengarkan dengan seksama apa yang diucapkan orang lain dan tunjukan bahwa Anda tertarik serta mengerti apa yang diucapkan. Melalui cara seperti ini secara perlahan Anda menjadikan dirimu sebagai seorang yang menarik perhatian karena Anda menjadi lawan bicara yang mendengarkan.

Setiap orang memiliki banyak pengalaman, akan tetapi Anda tidak bisa menyampaikannya kepada orang lain. Oleh karena itu belajarlah untuk membuat sebuah komunikasi menjadi menarik dengan mempelajari lawan bicara Anda saat sedang berkomunikasi. Cobalah lihat dan pelajari hal-hal yang menarik membuat Anda mampu mengeksplorasi cara penyampaian yang baik dan benar.

4. Pendengar yang baik

Dengarkan dengan seksama apa yang diucapkan orang lain dan tunjukan bahwa Anda tertarik serta mengerti apa yang diucapkan. Melalui cara seperti ini secara perlahan Anda menjadikan dirimu sebagai seorang yang menarik perhatian karena Anda menjadi lawan bicara yang mendengarkan.

Baca juga: 5 Anak Muda Sukses tanpa Jalur Khusus

5. Banyak membaca

Jika Anda memiliki waktu luang, cobalah untuk banyak membaca. Tidak hanya melalui buku, namun kini aplikasi yang memudahkan Anda untuk mendapatkan semua informasi yang Anda minati dengan mudah. Bacalah semua hal yang Anda sukai dengan begitu akan membuat Anda menjadi lebih banyak ide-ide dan peluang baru.

6. Berikan pendapatmu

Menurut Kat Li, orang-orang yang tidak memberikan opini atau pendapat dalam sebuah pembicaraan adalah orang yang membosankan. Menurutnya, Anda tidak akan mengingat mengenai orang tersebut jika orang tersebut hanya diam saja. Oleh karena itu Anda sebaiknya memberikan pendapatmu apa pun itu walaupun orang lain tidak menyukainya.

7. Temukan teman baru

Mungkin Anda sering merasa tidak percaya diri untuk membuat teman baru karena Anda takut tidak bisa berbaur dengan mereka. Jika Anda telah melakukan cara-cara yang tersebut diatas, cobalah untuk mencari teman baru dan percaya dirilah bahwa Anda bisa menjadi seorang sosok yang menarik bagi mereka.

Dari cara-cara yang sudah disebutkan diatas, cobalah untuk memiliki rasa ingin tahu dan mau belajar akan hal-hal baru. Banyaklah baca sehingga Anda bisa memiliki wawasan yang luas saat Anda bertemu dengan orang-orang baru yang belum pernah Anda temui sebelumnya. Ingatlah bahwa dengan pengetahuan-pengetahuan yang sudah Anda dapatkan dari membaca dapat menjadi peluang Anda untuk menemukan topik menarik yang dapat menjadi bahan pembicaraan.

Sudah baca artikel dan tips untuk pengembangan diri lainnya:

Cara Cepat Promosi dalam Karir

5 Tips Sukses Menjadi Freelance

 

 

 

 

(Visited 644 times, 1 visits today)
Share artikel ini

BERLANGGANAN NEWSLETTERS

Bergabunglah dengan Newsletter kami dan dapatkan tips dan artikel serta penawaran kursus terbaru


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *