Ini Dia Kopi-Kopi Asal Indonesia yang Terkenal di Mancanegara
Suka minum kopi atau nongkrong di café sembari menyeruput racikan kopi luwak? Jika iya, minuman kopi seperti apa yang Anda suka? Kopi Luwak, Capucino, kopi susu, atau justru Kopi Jozz dari Jogja yang sensasional itu? Bagi Anda pencinta kopi berbicara tentang kopimemang tidak ada habisnya. Bahkan ada yang bilang di balik kelezatan kopi terletak ada di tangan barista alias masternya peracik kopi sebelum menghidangkannya ke meja Anda. Ada juga yang bilang jika kelezatan kopi terletak pada jenis dan dari lokasi mana kopi tersebut berasal. Nah, jika Anda mengaku pencinta kopi pasti akrab dengan kopi-kopi asal Indonesia yang mendunia ini. Yuk, kita simak satu demi satu…
#1. Kopi Luwak
Ini dia kopi paling legendaris dari Indonesia. Kopi ini sangat fenomenal dan dinobatkan sebagai salah satu kopi paling mahal di dunia. Buat Anda penggemar kopi dapat merasakan Kopi Luwak ini adalah suatu gengsi tersendiri. Harga satu gelas kopi luwak kualitas premium di New York kabarnya bisa mencapai dua juta rupiah. Demikia halnya di Indonesia, hanya orang-orang berkantung tebalsaja yang bisa menikmati kopi ini.
Memang, harga Kopi Luwak yang selangit membuat banyak orang mengurungkan niatnya untuk menikmatinya. Tapi bagi Anda yang pernah mencicipinya pasti merasakan sensasi rasa yang lembut dan low acid. Kopi luwak ini bukan sekadar kopi biasa, tapi hasil fermentasi kopi di dalam tubuh luwak. Luwak dikenal sebagai hewan yang pintar memilih biji kopi terbaik. Salah satu yang paling nikmat adalah Kopi Luwak Mandheling yang ada di Sumatra.