November 25, 2015

Masalah Pekerjaan yang Sering Dihadapi

Share artikel ini

Masalah dalam pekerjaan merupakan sesuatu yang wajar dan tidak dapat dihindari.

Bagi pekerja yang mampu menyelesaikannya, masalah tidak akan membuat stress dalam bekerja. Akan tetapi bagi sebagian besar pekerja, masalah pekerjaan membuat semangat kerja menurun, akibatnya kinerja perusahaan juga merosot. Misalnya, pelanggan berkurang yang menyebabkan keuntungan perusahan juga berkurang.

Itulah sebabnya, pekerja perlu memahami masalah yang umum dan sering dihadapi di dalam suatu perusahaan.

#1 Rapat / Diskusi yang Tidak Penting

Mengadakan rapat yang penting dengan menghadirkan seluruh staf merupakan hal yang wajar. Namun ada pula rapat-rapat yang mendiskusikan hal-hal kecil yang memboroskan tenaga dan membuang-buang waktu.

Untuk itu, pastikan agar rapat dilakukan dengan efektif dan efisien, yaitu membahas dua hingga tiga topik dalam satu waktu. Rapat tersebut sebaiknya dihadiri oleh orang-orang yang berkaitan dengan topik yang dibahas, sedangkan pihak lainnya yang kurang berkepentingan bisa mendapatkan kabar lewat alat komunikasi.

#2 Tidak Dapat Memenuhi Target

Masalah yang sering ditemukan di perusahaan yaitu seorang karyawan tidak memenuhi target pekerjaan. Sang pekerja gagal dalam menerapkan kinerja perusahaan dan terjadi berulang kali. Kondisi ini harus diantisipasi oleh pihak perusahaan antara lain dengan cara mengecek hasil kerja yang didapatkan karyawan.

Memaksakan target pada satu karyawan akan membuat pekerjaannya menjadi berat sehingga wajar jika target tidak dipenuhi. Itulah sebabnya perlu dilakukan pemeriksaan rutin dan memastikan karyawan mendapat dukungan untuk pengembangan pekerjaannya.

(Visited 2,496 times, 1 visits today)
Share artikel ini

BERLANGGANAN NEWSLETTERS

Bergabunglah dengan Newsletter kami dan dapatkan tips dan artikel serta penawaran kursus terbaru


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *