5 Aplikasi yang Memudahkan Anda Dalam Bekerja
1. Agar data tidak hilang atau lupa, gunakan cloud storage Dropbox
Agar tidak kelupaan membawa flash-disk dalam rapat dan presentasi atau juga mencegah hilangnya data penting, Anda menggunakan cloud storage Dropbox ini. Anda dapat menyimpan data tersebut sebagai data cadangan atau menyimpan semua informasi terkait pekerjaan Anda. Jangan khawatir, media ini cukup aman untuk digunakan. Dengan data yang telah tersimpan di Dropbox, Anda dapat melihatnya kapan saja melalui smartphone. Bahkan Anda dan tim kerja Anda dapat menggunakan media Dropbox untuk mengerjakan suatu proyek pekerjaan.
Dropbox bekerja sebagai cloud storage dengan media penyimpanan online data dan informasi agar tidak hilang. Aplikasi ini bisa digunakan melalui PC, smartphone, atau tablet. Anda dapat mengunduh aplikasi tersebut melalui Google Store dan iTunes.