6 Cafe di Jakarta yang Cocok Dijadikan Tempat Bekerja

4. Djournal Coffee
Djournal Coffee selalu terkenal dengan model artistiknya dan aroma biji kopinya. Rasanya cukup menjadikan Djournal Coffee sebagai tempat yang nyaman untuk bekerja. Setiap sudut ruangan memberikan nuansa nyaman, ditemani dengan laptop dan segelas kopi.
Fasilitas wifi yang kencang membuat Anda akan betah bekerja di tempat ini. Salah satu tempat yang bisa dikunjungi yaitu Djournal Coffee Bar yang terdapat di Grand Indonesia Shopping Town, Jakarta. Djournal Coffee terbilang pintar dalam memadukan warna coklat, hitam, hijau dan hijau toska ke dalam dekorasinya. Kapasitasnya yang cukup luas menjadi kelebihan Djournal sendiri di mana pengunjung bebas memilih spot yang disukai. Bagian pertama adalah di depan outlet, kemudian tempat di belakang kasir dengan lebih privat. Terakhir adalah smoking area, yang berada di area luar mall.