7 Makanan Tradisional Kalimantan yang Harus Dicoba
2. Soto Banjar
Bagi wisatawan yang suka dengan makanan yang berkuah, jika berkunjung ke Kalimantan, terutama Kalimantan Selatan, sempatkan untuk makan soto banjar. Masyarakat setempat menyebutnya sop ayam. Jika ingin memesan soto banjar dan nasi, maka kita menyebutnya nasi sop artinya yang kita pesan adalah soto banjar dan nasi, sebab jika kita hanya menyebut sop ayam, maka yang disajikan adalah soto banjar dan ketupat. Soto banjar merupakan makanan khas suku Banjar Kalimantan selatan yang berbahan dasar utama ayam. Kuah soto banjar berupa rempah-rempah yang beraroma harum seperti kayu manis, pala, dan cengkeh. Soto banjar disajikan bersama ayam yang disuwir-suwir ditambah dengan perkedel atau kentang rebus atau rebusan telur. Soto banjar biasa disajikan bersama nasi ataupun ketupat.