December 6, 2015

Daftar Sekolah Khusus Untuk Anak Berkebutuhan Khusus

Share artikel ini

Bingung mencari sekolah anak berkebutuhan khusus untuk anak autis? Berikut ini daftar sekolah penyelenggara pendidikan khusus untuk anak berkebutuhan khusus di wilayah Jakarta dan luar Jawa.

Berikut list sekolah khusus dan sekolah inklusif untuk anak berkebutuhan khusus (ABK):

1. Yayasan Autisme Indonesia

Yayasan Autisme Indonesia merupakan yayasan bagi anak berkebutuhan khusus. Sekolah yang berada di Jasmine Tower Lt. 2, #CC02, Apartemen Kalibata City, Jl. Kalibata Raya no. 1, Jakarta Selatan ini melakukan sejumlah kegiatan seperti peningkatan pengetahuan para profesional, terapis dan orang tua dalam bentuk:

  • Seminar dan lokakarya yang terbuka untuk umum maupun khusus lembaga pendidikan (fakultas kedokteran, psikologi, dsb.) untuk memberi motivasi belajar lebih lanjut;
  • Pelatihan bagi guru sekolah umum tingkat taman kanak-kanak dan sekolah dasar agar dapat mengerti dan menangani dengan baik anak autist;
  • Pelatihan bagi guru sekolah umum maupun guru sekolah khusus mengenai bagaimana mengelola permasalahan khas remaja yang terjadi pada remaja autistik.
  • Penyantunan anak dari kelompok ekonomi lemah dalam bentuk bantuan medik, terapi sampai bantuan dana pendidikan.

Untuk mempelajari lebih lanjut, kunjungi website Yayasan Autisme Indonesia.

2. Sarana Sekolah Terpadu, Jakarta Selatan

Sekolah anak berkebutuhan khusus ini berlokasi di Graha Simatupang Tower II, Jl. TB. Simatupang Kav. 38, Jakarta Selatan. Sekolah yang berdiri sejak lima tahun lalu ini diperuntukkan bagi anak autisme, down syndrome, cerebral palsy, serta slow learner (lambat belajar). Mereka yang bersekolah di sini berusia antara 6-12 tahun. Ada lima kelas yang dibedakan berdasar warna Merah A, Merah B, Hijau, Biru, dan Kuning. 

Setiap anak yang baru masuk pasti memasuki kelas Merah A lebih dulu. Di kelas tersebut anak diobservasi sejauh mana kemampuannya selama satu semester. Setelah itu, anak ditentukan lanjut ke kelas apa.

Untuk mempelajari lebih lanjut, hubungi Sarana Sekolah Terpadu di sini.

3. Rumah Autis, Jabodetabek

Rumah Autis merupakan lembaga sosial masyarakat yang menangani anak-anak autis dari kalangan dhuafa/tidak mampu. Rumah Autis merupakan pusat terapi, sekolah dan BLK (Bimbingan Latihan Keterampilan) untuk anak berkebutuhan khusus.

Rumah Autis didirikan untuk menjembatani kebutuhan akan tempat terapi maupun sekolah anak berkebutuhan khusus dari keluarga tidak mampu dengan biaya yang terjangkau bahkan gratis.

Saat ini Rumah Autis telah memiliki 9 (sembilan) cabang yang tersebar di wilayah Jabodetabek, Karawang dan Bandung. Kini keseluruhan siswa di 9 (sembilan) cabang Rumah Autis mencapai lebih dari 200 anak.

Untuk mempelajari lebih lanjut, hubungi Rumah Autis di sini

4. Yayasan Baik, Jakarta Selatan

Yayasan Baik adalah penyedia asesmen terkemuka, konsultasi dan intervensi intensif yang berada di Jakarta Selatan untuk anak autis dan keterlambatan perkembangan lainnya. Yayasan ini menawarkan berbagai pelayanan untuk asesmen dan treatmen bagi individu dengan autisme dan disabilitas perkembangan lainnya seperti konsultasi bagi yang berada di luar Jakarta, Asesmen Autis (checklis autisme untuk balita) yang merupakan asesmen awal dan untuk melihat kemajuan keterampilan siswa kami.

Terapi Applied Behavior Analysis yang merupakan Asesmen perkembangan menyeluruh dan evaluasi keterampilan dilakukan setiap setiap 6 bulan dan dilaporkan kepada orang tua seperti komunikasi, sosialisasi, keterampilan sehari-hari dan, bila perlu, untuk mengurangi perilaku maladaptif (seperti hiperaktif, agresif, melukai diri dan perilaku repetitif).

Selain itu sekolah ini memberikan pelatihan individual untuk orang tua yang memiliki anak dengan autisme, ADHD, dan keterlambatan perkembangan lainnya.

Sekolah ini dapat dihubungi di Jalan Paso 52, Jagakarsa, Jakarta Selatan, 12620. Untuk mempelajari lebih lanjut, kunjungi website Yayasan Baik

5. Sekolah Tunas Indonesia, Tangerang

Sekolah Tunas Indonesia (STI) ini awalnya adalah sekolah umum namun seiring perkembangan anak, sekolah ini juga mendirikan pendidikan khusus bagi anak autis. STI merupakan sekolah reguler dengan orientasi inklusi, bukan hanya sekolah luar bisa (special school) yang secara eksklusif diperuntukkan bagi anak “berkelainan” atau “luar biasa”

STI telah mengembangkan bidang pendidikan untuk anak-anak berkebutuhan khusus seperti autisme, MSDD (Multiple Sensory Deficit Disorder), ASD (Autistic Spectrum Disorder), ADHD (Attention Deficit Hyper-Active Disorder), ADD (Attention Deficit Disorder), PDD (Pervasive Development Disorders), CDS (Child’s Deficits & Strenghs), low-vision, communication problem, cacat, cerebral palsy, anak-anak kebutuhan khusus lainnya, disleksia, hiperaktif, dan pelajar lambat.

Sekolah ini dapat dihubungi di Jl. Raya Jombang 18, Bintaro Jaya Sektor IX, Tangerang atau kunjungi websitenya di sini.

6. Yayasan Maryam Karim

Yayasan yang didirikan untuk tujuan melakukan perkhidmatan dan penyelenggaraan pendidikan bagi anak-anak berkebutuhan khusus. Saat ini yayasan ini telah menyelenggarakan pendidikan bagianak-anak berkebutuhan khusus melalui rumah pendidikan berasrama, yang diberi nama Rumah Anak Mandiri Karim, yang bertempat di Jalan Pasir No. 30-33, Jl. M. Kahfi I, Jakarta Selatan.

Sekolah ini memberikan sejumlah terapi khusus seperti akhlak dan spiritual, akademi terapan, terapi bina diri, kemandirian, dan leisure. Anak autis akan mulai belajar dari jam 08.30 – 15.00 atau selama 6 jam dengan program IEP yang disusun sesuai dengan kebutuhan dan perkembangan anak.

Untuk mempelajari lebih lanjut, silakan kunjungi websitenya di sini.

Mungkin dengan menghubungi sekolah-sekolah ini kita bisa mendapat tambahan informasi berharga lagi mengenai autisme, penangananya serta pendidikan khususnya. Semoga postingan ini membantu!

Baca juga :

Apa Autisme Itu?

Cara Mendidik Anak Autis

Bagaimana Menangani Anak Autis?

Punya Anak Autis? Inilah Terapi Untuk Autisme

Tokoh dan Artis Berkebutuhan Khusus yang Sukses

Sekolah anak berkebutuhan khusus lainnya:

JABOTABEK

Nirmala Nugraha (Bpk. Saragih) Jl. Bintaro Permai no. 1, Bintaro – Tlp. 7388 2443

Mandiga (Adriana Ginanjar dan Dyah Puspita) Jl. Mulawarman no. 3 –Kebayoran Baru Tlp 722 0153, Fax 727 91 606.

Sekolah Cita Buana (bg. Special Needs) Jl. Paso no. 84, Jakarta Selatan 12640. Tlp. 782 0088, Fax. 782 0077

Sekolah Permata Hati (Ibu Fitriani Kartawan) PG – TK – SD Khusus Terpadu Jl. Gatot Subroto no. 72, Komp. MBAU Pancoran Jakarta Selatan. Tlp. 799 5121.

SLB Kyriakon Jl. Kampung Baru VI no. 8, Ulujami, Jakarta Selatan Tlp. 920 9066

International Centre for Special Care in Education (ICSCE) Jl. Jati Padang Utara no. 8B – Pejaten, Jakarta 12540 Tlp. 780 7313, Fax 788 44313

Yayasan Pantara Jl. Senopati no. 72, Kebayoran Baru Jakarta 12130 Tlp. 724 7517

Sekolah Mentari Kita Jl. Janaka III No.25, Perumahan Bumi Indraprasta II – Bogor HP. 08128245626

SLB-C Budi Waluyo II Jl. Bangka Raya Gg. H. Nawar no. 5 – Kebayoran Baru Tlp. 717 90839

SDLBN 01- Lenteng Agung Jl. Medis RT 07 / 05 no. 49, Srengseng Sawah Jagakarsa, Jakarta 12640 Tlp. 788 91466

Sekolah Purba Adika Jl. Karang Tengah I (H. Ipin) no. 31, Lebak Bulus, Jakarta Selatan Tlp. 7590 5850 Fax 7590 6037

Sarana – Sekolah Terpadu Graha Simatupang – Jl. TB Simatupang kav. 38 Tower II blok A & D Lt 2-3 Jakarta 12450 Tlp. 782 7980. www. saranaku.com

Klub Rumah Anak – PG/TK (Bpk. Andy Lunarjanto). Jl. Bangka Raya no. 46, Jakarta Selatan Tlp. 719 2725, Fax. 7196 465

(Visited 62,441 times, 1 visits today)
Share artikel ini

BERLANGGANAN NEWSLETTERS

Bergabunglah dengan Newsletter kami dan dapatkan tips dan artikel serta penawaran kursus terbaru


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *